kamu itu ciptaan Tuhan yang telah mengindahkan setahunku kemarin
tidak, lebih dari setahun,
aku butuh waktu yang lebih lama
lebih dari 417 hari yang telah kita bagi
kata rindu pun sudah terlalu tua untuk menjelaskan 23 hari tanpa tatapan itu
tanpa senyum yang mengurai tawa di setiap perjumpaan kita
tanpa lekuk muram yang menderai semu di setiap salah kita
aku rindu. sungguh.
mereka benar tentang aku yang melenakan kamu disini
di tempat permainan hati yang masih tentang kamu sepenuhnya
perlu aku ubah, separuhnya
sedikit hilang posisimu.
aku telah menghapusnya, sangat perlahan, sangat cermat
bukan tergantikan oleh yang lain
tempatmu masih sempurna, separuhnya kosong bukan hampa
karena aku bukan melepaskan, tapi aku merelakan
kehilanganmu memang pelajaran hati tentang definisi kecewa dan luka
merelakanmu atas nama bahagia
untuk hidupmu dan hidupku
terima kasih untukmu hati yang pergi.
maaf aku tak membawa bahagia yang cukup untukmu.
3 comments:
co cweettt,....
wkwkwkk
buatnya bener2 pake hati y??
:)
sedih dan bahagia melebur
tawa dan luka bercampur
semoga bisa menjadi erbaik
mencintai orang hanya indah pada waktu waktu tertentu, karena yang namanya "orang" itu tidak bisa lepas dari waktu, bahasa kampusnya temporal
mari kita mencintai cinta itu sendiri, ada yang bilang cinta itu abadi :)
nice post
Post a Comment